Tuesday 24 May 2011

Tentang Cinta

Cinta menurut saya sesuatu yang suci, timbul dengan sendirinya, perasaan dari dalam hati, tak bisa dipaksa, tak bisa dihenti.

Saat saya jatuh cinta, saya selalu berdoa kepada allah:
yaa rabb, jangan menjauh dari hamba mesti hamba telah mempunyai cinta didunia.
Yaa rabb, jangan berhenti menyinari jalan hamba agar tetap terang. Untuk selalu menuju ridhoMu.
Yaa rabb, bimbing kami agar tetap ada dijalanmu, agar kami semakin mencintaimu.
Yaa rabb, ridhoi kami, limpahkan berkah dalam hubungan kami.
Yaa rabb, mudahkan jalan kami untuk menuju sesuatu yang halal 


Rasa cinta saya kadang tak terlihat, ibarat matahari yang memberi sinar kepada tanaman untuk berfotosintesis menjadi bunga, ibarat angin yang membantu perkawinan bunga agar mengeluarkan intisarinya, kemudian diserap lebah dan menjadikannya madu, ibarat air hujan yang menyirami tanaman setiap setiap musim hujan kemudian tanaman tersebut berbuah. Pernahkah anda memikirkan semua itu??? Sinar matahari yang dikeluhkan setiap orang karena panas, angin yang kadang sering merubuhkan rumah, kemudian air yang kadang membuat kebanjiran??? Semua mempunyai kegunaan yang besar. Karena allah tidak menciptakan sesuatu yang sia-sia. 
Cinta tidak selamanya harus berupa materi, menurut saya cinta adalah memberi kefahaman bagaimana cara hidup yang sebenarnya, mengajarkan kebenaran kemudian berjalan bersama, cinta bukanlah nafsu untuk saling memiliki akan tetapi cinta adalah dimana anda merasa nyaman saat anda hidup bersamanya dengan tuntunan allah. 
 
;